Sumber Gambar: Youtube Samsung
DISPLAY – Ponsel cerdas atau biasa disebut smartphone adalah telepon genggam yang mempunyai kemampuan tingkat tinggi dengan fungsi menyerupai komputer. Bagi beberapa orang, smartphone merupakan telepon yang bekerja menggunakan seluruh perangkat lunak sistem operasi yang menyediakan hubungan standar dan mendasar bagi pengembang aplikasi. Namun ada juga yang menggunakan smartphone sebagai sebuah telepon yang menyajikan fitur canggih seperti surat elektronik (surel), internet, dan kemampuan membaca buku elektronik (e-book). Dengan kata lain, smartphone merupakan komputer kecil yang memiliki kemampuan seperti sebuah telepon.
Penggunaan smartphone yang lazim di masa sekarang ini terbilang wajar. Hal itu karena smartphone dapat dibawa kemana pun tanpa berat dan ukuran yang besar. Selain itu juga memiliki berbagai fitur yang dapat membantu pengguna dalam melakukan aktivitas mereka sehari-hari. Mulai dari menghitung menggunakan kalkulator, mengetik sebuah dokumen, hingga mengambil gambar.
Menurut survey dari We Are Social pada tahun 2019, sebanyak 5.112 milyar penduduk dunia merupakan penggguna smartphone. Hal ini membuat berbagai brand smartphone berlomba untuk berinovasi meningkatkan kualitas produk mereka. Perusahaan elektronik Samsung, resmi meluncurkan salah satu produk terbarunya yaitu Galaxy Z Flip pada Selasa (11/02/2020). Produk ini merupakan smartphone yang dapat dilipat atau disebut dengan foldable smartphone.
Foldable smartphone menerapkan aplikasi teknologi smartphone ke dalam desain flip phone. Berbeda dengan flip phone biasa yang hanya memiliki keyboard dan layar kecil, model ini memperbolehkan pengguna untuk menggunakan dua layar sekaligus. Dikutip dari reviewgeek.com, “sendi” pada tengah ponsel memiliki desain yang kuat agar dapat diposisikan dalam sudut apapun. Hal ini memungkinkan pengguna untuk memanfaatan dua layar sekaligus melalui mode “Flex Mode” yang membagi konten dari beberapa aplikasi ke kedua layar. Misalkan pada aplikasi YouTube, pengguna dapat menonton video di salah satu layar, kemudian membaca komentar serta melihat rekomendasi video di layar lainnya. Peluncuran Galaxy Z Flip menarik rasa nostalgia dari pengguna flip phone awal tahun 2000 dengan desain clamshell-nya dan layar luar kecil yang menunjukkan waktu, baterai, serta notifikasi. Dilansir dari buybackpros.com, teknologi foldable smartphone membebaskan pengguna untuk membawa ponsel berukuran lebar dengan melipat ponsel tersebut menjadi ukuran yang lebih kecil sehingga meningkatkan kenyamanan pengguna.(una)