Closing ceremony Carbon 1.5 pada hari Jumat (11/9) yang lalu bertempat di gazebo Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM) berhasil menarik perhatian banyak mahasiswa, khususnya yang berada di gazebo saat itu. Banyaknya doorprize serta penampilan menarik yang disiapkan oleh panitia menjadi salah satu alasan tingginya antusiasme dari para mahasiswa yang berpartisipasi dalam meramaikan acara penutupan ini.

Acara penutupan diawali dengan sambutan dari Anggit Surya Gumilang selaku ketua acara Carbon 1.5. Dalam sambutannya, ia mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu mulai dari awal hingga akhir perlombaan. Serta, mengucapkan selamat kepada para pemenang di perlombaan ini. Setelah Anggit, sambutan dilanjutkan oleh ketua BCC, Andriansyah Yusuf Rizal. “Ilmu adalah senjata yang paling ampuh untuk merubah dunia, dengan ilmu kita dapat meng-improve diri kita untuk berubah,” ucapnya.

Sambutan selanjutnya yaitu dari bapak Budi Darma Setiawan, S.Kom, M.Cs selaku ketua Laboratorium Komputasi Dasar. Dalam sambutannya, beliau berpesan kepada mahasiswa agar dapat bergabung dengan BCC. Dengan bergabung bersama BCC, mereka bisa lebih mengembangkan bakat programmer dalam diri mereka sehingga dapat berkiprah tidak hanya sebatas di FILKOM saja, tapi juga sampai ke tingkat Internasional.

Sambutan terakhir disampaikan oleh Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Bapak Ir. Sutrisno, M.T. Beliau berpesan kepada para pemenang agar bisa mempertahankan prestasinya sehingga dapat menjadi profil lulusan yang membanggakan fakultas.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pengumuman pemenang dari kategori Basic yang dikhususkan untuk angkatan 2014. Di kategori ini, juara 1 dimenangkan oleh Yoga Saputra Hariyanto Kusumo, juara 2 diraih oleh Ilham Akbar Ahmad dan juara 3 oleh Muhammad Rizal. Uniknya, mereka bertiga adalah teman dekat sejak dulu. IMG_8069Dikategori Advance, yang mana bisa diikuti oleh angkatan 2013 dan 2014, juara 1 dimenangkan oleh Muhammad Fahmi Reza , juara 2 diraih Ranu Goldan dan juara 3 oleh Fahri Ariseno. Penyerahan piala dilakukan langsung oleh Bapak Ir. Sutrisno, M.T.

Berakhirnya perlombaan Carbon 1.5 ini semoga dapat memberi manfaat bagi kita para mahasiswa. Manfaat ini misalnya untuk memotivasi agar kita dapat terus mencoba untuk berprestasi dan tertarik untuk menggali potensi yang ada pada diri masing-masing. Dengan begitu, bukan tidak mungkin suatu saat nanti kita akan dapat membawa nama baik Fakultas Ilmu Komputer yang kita banggakan ini.

(ec, if)